Terpilihnya Hudiyono sebagai Ketua Umum FORMI/KORMI di Jatim dalam Musprov FORMI
Surabaya, (www.mediasindoraya.com) – Pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Jatim berlangsung di Singgasana Hotel, dengan melaksanakan prokes secara ketat. Hadir dalam Musprov tersebut, Hudiyono dan tim formatur (2 dari FORMI Kabupaten/kota dan 2 dari Induk olahraga rekreasi) diberi jangka waktu 1 bulan untuk membentuk kepengurusan masa bakti 2021-2025.
Dalam Musprov tersebut 18 FORMI Kabupaten Kota yang berjumlah 18 Induk Olahraga Rekreasi Jatim dan juga dilaksanakan secara online, selain itu juga hadir Ketua KORMI Pusat Hayono Isman secara online. Hayono Isman Berharap Ketua Umum KORMI terpilih kedepan KORMI Jatim bisa lebih baik lagi dan bisa mewujudkan program pemerintahan Jatim dalam membangun manusia unggul dan menguatkan olahraga rekreasi di Jatim.

Mencuat kuat Nama Hudiyono dalam Musprov tersebut. Dan saat di temui oleh wartawan Media Sindo Raya Hudiyono menyatakan, “Jika saya mendapat restu terpilih menjadi ketua Umum FORMI / KORMI Jatim periode 2021-2025, maka saya akan memperkuat induk-induk Olahraga yang berhimpun terutama pada bidang pengelolaan organisasi dan keanggotaan dengan memaanfaatkan teknologi informasi,” ujar beliau.
Dan pada akhirnya Hudiyono terpilih menjadi Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) dengan masa bakti 2021-2025 dalam Pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Jatim yang berlangsung di Singgasana Hotel tersebut.
Terpilihnya Hudiyono setelah berhasil meraih 23 suara mengalahkan 3 kandindat lainnya yaitu Edi Purwinarto dengan 1 suara, Bambang Purwanto mendapat 4 suara, dan Fadly Syahputra mendapat 1 suara. Terpilihnya Hudiyono juga mewacanakan tuan rumah penyelenggaraan Festival Olahraga Tingkat Nasional 2023 di Jatim. **(muz/d7/AnR)